Hijaukan Pantai Cemara Indah, Warga Seluma Tanam Ratusan Pohon

GalaPos ID, Bengkulu.
Puluhan warga dari berbagai usia di Desa Penago Baru dan Desa Rawa Indah, Kecamatan Ilir Talo, Kabupaten Seluma, bergotong royong menanam ratusan bibit pohon cemara di kawasan Pantai Cemara Indah.
Kegiatan ini merupakan bagian dari gerakan "Peduli Dusun," yang bertujuan melestarikan lingkungan sekaligus memperindah kawasan pantai.

Warga di Desa Penago Baru dan Rawa Indah, Kabupaten Seluma, Bengkulu, menggelar aksi gotong royong menanam ratusan bibit pohon cemara di kawasan Pantai Cemara Indah
Ilustrasi pantai Cemara Indah Seluma

"Dengan semangat gotong royong, warga Seluma menginisiasi gerakan penghijauan di Pantai Cemara Indah. Tak hanya untuk melestarikan lingkungan, aksi ini juga diharapkan dapat mendukung perekonomian lokal dan menciptakan destinasi wisata baru."


Kepala Desa Penago Baru, Salikin, menyebut aksi ini tak hanya bertujuan menghijaukan pantai, tetapi juga memberikan edukasi pentingnya menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan.

“Kegiatan peduli dusun ini tujuannya tidak hanya menghijaukan pantai saja, tetapi sekaligus memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan,” jelas Salikin.


Ia menambahkan, penghijauan ini melibatkan berbagai elemen masyarakat, termasuk kelompok tani hutan dan penyandang disabilitas, yang bersatu dalam semangat gotong royong.

“Ratusan bibit pohon cemara ditanam dengan harapan memperindah dan merestorasi kawasan Pantai Cemara Indah, yang sebelumnya gersang dan tandus. Kehadiran pohon ini diharapkan mampu menjaga keseimbangan alam,” tambah Salikin.


Jaya, warga Desa Rawa Indah, mengaku bangga bisa terlibat dalam gerakan ini.

Menurutnya, aksi gotong royong ini adalah bukti nyata kepedulian warga terhadap lingkungan.

“Kami sudah merasakan perubahan di kawasan Muara Penago yang sebelumnya gersang, kini mulai lebih hijau setelah pemuda tuna wicara menanam pohon cemara,” ungkap Jaya.


Senada dengan itu, Peni Kausar, perwakilan dari Kelompok Tani Hutan Desa Penago Baru, berharap penghijauan ini bisa membuka peluang ekonomi bagi warga.

“Jika Pantai Cemara Indah dikembangkan menjadi taman wisata alam, kami yakin hal itu akan membuka peluang ekonomi kreatif bagi warga, terutama ibu rumah tangga dan anak-anak putus sekolah,” ujarnya.

Peni juga optimistis penghijauan ini akan membantu mengurangi pengangguran dan mendorong perekonomian lokal ke arah yang lebih baik.


Kegiatan penghijauan ini tidak hanya fokus pada pelestarian lingkungan, tetapi juga mempererat rasa kebersamaan antarwarga.

Harapannya, Pantai Cemara Indah dapat berkembang menjadi destinasi wisata alam yang menarik, sekaligus mendukung keberlanjutan lingkungan dan ekonomi masyarakat setempat.