Peringatan Hari Bhayangkara, MS Glow Cari 10 Anggota Polri untuk Treatment Gratis

GalaPos ID, Jatim.
Dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-78, MS GLOW Aesthetic Clinic Surabaya memberikan program treatment kepada 10 anggota kepolisian.

Treatment Facial Light secara GRATIS khusus pelanggan yang berprofesi sebagai POLRI nantinya akan dipilih dan diumumkan MS Glow di sosial media.

Sales Promotion Officer, Dendy Permana Putra mengatakan program tersebut bagian dari penghargaan kepada berbagai profesi khususnya anggota kepolisian.

"Jadi dari MS Glow Aesthetic Clinic sendiri itu, seperti memiliki program tematik dari setiap hari yang ditetapkan pemerintah. Intinya, apa yang telah ditetapkan pemerintah, MS Glow Aesthetic Clinic juga mensupport profesi tersebut. Dan juga customer kita jangkauannya lebih luas dari berbagai profesi," ucap Dendy Permana, Senin, 1 Juli 2024.

Sementara Branch Manager MS Glow Aesthetic Clinic Surabaya, Amalia Ghariza Hatta, juga menyampaikan apresiasi pihaknya kepada kepolisian yang telah menjalankan tugas di masyarakat dengan berbagai tingkat resiko.

"Jadi kalau dari program MS Glow itu, kami mau mengapresiasi pasien-pasien kami yang berprofesi sebagai polisi. Jadi kami berikan sepuluh treatment gratis, untuk sepuluh orang pertama yang mendaftar," kata Amalia Ghariza.

Spesial dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-78, MS GLOW Aesthetic Clinic Surabaya memberikan treatment Facial Light secara GRATIS khusus pelanggan yang berprofesi sebagai POLRI. Mereka yang terpilih akan diumumkan secara luas melalui sosial media.

"Dan nanti akan kami umumkan via media sosial," lanjutnya.

Bagi yang ingin mendapat treatment, para anggota polisi harus mendaftar terlebih dahulu. Dan dari mereka yang tercepat akan diberikan treatment. Pendaftaran bisa melalui Instagram @msglowaestheticclinic atau hotline Whatsapp +62 811-3881-9199.

"Dari kepolisian yang mendaftar tercepat itu yang akan mendapatkan treatment dari kami," terang Amalia Ghariza Hatta.

Program ini merupakan kampanye perawatan diri kepada sejumlah profesi yang ada di Indonesia, khususnya dalam rangka memperingati hari Bhayangkara tahun 2024 dari MS Glow Aesthetic Clinic Surabaya.