Bencana Tanah Bergerak di Bandung, TNI AL Salurkan Bantuan Kepada Korban

GalaPos ID, Bandung.
TNI Angkatan Laut (TNI AL) dengan melalui Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Bandung memberikan bantuan sosial kepada para korban bencana tanah bergerak di Kampung Cigombong, Kecamatan Rongga, Desa Cibedug, Kabupaten Bandung Barat, Rabu, 06 Maret 2024.

Komandan Lanal Bandung Kolonel Laut (KH/W) Renny Setiowati mengatakan bantuan sosial tersebut menjadi bagian kemanunggalan TNI AL di masyarakat.

“Ini merupakan wujud kepedulian sosial TNI AL terhadap masyarakat yang tertimpa bencana dan dimaksudkan untuk membantu korban bencana alam yang terjadi”, ujar Kolonel Laut (KH/W) Renny Setiowati di Bandung Barat, Rabu, 06 Maret 2024.

Dalam siaran pers yang diterima, Danlanal Bandung juga meninjau secara langsung titik-titik lokasi yang terdampak bencana. Danlanal mengimbau kepada masyarakat sekitar untuk tetap waspada, karena lokasi tersebut masih berpotensi mengalami bencana serupa.

"Kami dari TNI AL menyerahkan secara langsung bantuan dari Kepala Staf Angkatan Laut dan diharapkan bantuan tersebut dapat meringankan beban bagi para korban bencana di Kampung Cigombong," jelas Kolonel Laut Renny Setiowati.

Adapun bantuan yang disalurkan berupa selimut, baju hangat, mie instan, biskuit, air mineral, Pampers bayi, obat-obatan serta kontainer paket lengkap. Seluruh bantuan tersebut diterima langsung oleh Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (Kalakhar BPBD) Kabupaten Bandung Barat.

Lebih lanjut, Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali menekankan bahwa Prajurit Jalasena, yang merupakan prajurit Angkatan Laut Indonesia, memiliki kewajiban untuk senantiasa hadir di tengah-tengah masyarakat, terutama pada saat terjadi musibah dan bencana alam.

#TNI #TNIAL #Bansos #Bencana
Editor: Fin