Sedih, Sepasang Lansia di Bogor Meninggal dalam Keadaan Membusuk di Kamar

GalaPos ID, Bogor.
Dua jenazah ditemukan warga telah membusuk di dalam kamar sebuah rumah di Desa Singajaya, Kecamatan Jonggol, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Diketahui, sepasang jenazah tersebut merupakan pasangan suami istri (pasutri) lanjut usia (lansia).

Pasutri lansia yang ditemukan meninggal dunia dalam keadaan membusuk tersebut diketahui Hans Tamosa, 81 tahun dan Rita Tamosa, 71 tahun. Mereka menempati hunian di Perum Citra Indah Bukit Raflesia, Desa Singajaya. Video temuan kedua mayat lansia itupun viral di sosial media.

Kapolsek Jonggol Kompol Wagiman pun buka suara terkait video yang beredar. Ia membenarkan video temuan jenazah dalam sebuab rumah.

"Video itu beberapa hari lalu," kata Kapolsek Jonggol Komisaris Wagiman, Selasa, 16 Juli 2024.

Lebih lanjut, Kompol Wagiman menjelaskan kronologisnya bahwa keduanya ditemukan pada Sabtu, 12 Juli 2024 lalu. Peristiwa yang membuat heboh itu terjadi setelah tetangga curiga, karena sudah beberapa hari tidak melihat sepasang suami istri yang tinggal di rumah tersebut.

Selain itu, aroma busuk tercium dari dalam rumah. Warga yang curiga kemudian memberitahukan kondisi itu ke ketua RT setempat. Mereka pun mendatangi rumah dan berusaha membuka pintu yang terkunci dari dalam.

Akhirnya, bersama satpam perumahan, warga dan Pak RT pun membuka paksa pintu. Setelah mencari ditemukan pasutri itu di dalam kamar dalam keadaan sudah meninggal.

"Keterangan dari pak RT, keduanya sudah lansia. Yang satu yang perempuan sakitnya struk, sudah lumpuh. Yang satunya bapak-bapak sudah 80 tahun," jelas Kompol Wagiman.

Berdasarkan keterangan warga, diketahui pasangan lansia itu memang hidup berdua.

"Mereka hidup berdua saja. Tidak ada anak, tidak ada siapa-siapa. Akhirnya karena sudah beberapa hari ini tidak kelihatan. Sore pintu diketuk, begitu dicek ternyata sudah dalam keadaan meninggal," sambungnya.

Usai mendapat laporan, kepolisian langsung melakukan pengecekan dan olah tempat kejadian perkara. Kemudian mengevakuasi mayat keduanya, dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cileungsi untuk dilakukan pemeriksaan.

"Hasil pemeriksaan dan menurut keterangan para saksi bahwa istrinya dalam keadaan sakit struk dan yang suami sudah lansia, jadi bukan karena bunuh diri," jelas Wagiman.

Dia juga menyebutkan bahwa pihak keluarga sudah menerima kejadian itu sebagai musibah. Kedua jenazah pasutri ini sudah ditangani pihak rumah sakit dan telah dimakamkan secara layak oleh pihak gereja dan keluarganya.